Pages

Senin, 06 April 2015

Mesin Perah Susu Sapi Semi Otomatis



Harga Mesin Pemerah Susu Sapi Semi Otomatis

Mesin pemerah susu sapi dengan merk Sezer Type SEZ PLS 2/1 merupakan produk import dari negara Turki dengan kualitas yang sangat baik. Jenisnya adalah Portable Milking Machine/Mobile Milking Machine yang dapat digunakan untuk melakukan pemerahan susu sapi sebanyak 10 ekor sapi/jam. Alat pemerah susu sapi  ini dilengkapi dengan :

Dry Air Vacuum Pump, capacity at 50 kPa (37.5 cm/Hg).
0.55 Kw, 1450 rpm, 220V 50Hz Electricity Motor sebanyak 1 (Satu) unit;
Sezer Pulsator sebanyak 2 (dua) unit;
240 cc Milk Claw With Rubber Liners sebanyak 2 (dua) unit;
40 Liter Stainless Steel Milk Bucket sebanyak 1 (satu) unit. Alternatif lain : Polycarbonate Milk Bucket (bening/transparan), dengan kapasitas 30 Liter

Spesifikasi Vacuum Pump

Spesifikasi Vacuum Pump dari Mesin Pemerah Susu Sapi :

    Engine Power : 0.55 Kw
    Rotating : 1450 rpm
    Voltage : 220V – 50Hz
    Flow Rate : 200 Lt/Min
    Palette Type : Graphite
    Palette Size : 4.9mm x 41mm x 85mm
    Tank Capacity : 17 Lt


Spesifikasi Milking Group

Spesifikasi Milking Group dari Mesin Pemerah Susu Sapi :

    Bucket Qty : 1 Unit
    Bucket Type : Inox
    Bucket Volume : 40 Lt (bahan Stainless Stell) atau 30 Liter (bahan Polycarbonate)
    Pulsator : 2 Pcs
    Milking Unit Weight : 2300 gr
    Milk Hose : 024mm x 014mm x 2330 mm
    Milk Claw Type : 240 cc

Spesifikasi Chasis

Spesifikasi Chasis dari mesin pemerah susu sapi ini sebagai berikut :

    Length : 97 cm
    Width : 58 cm
    Height : 104 cm
    Weight : 63 Kg
    Color : Green
    Chasis Paint : Static Powder Paint
    Packaging : Plastic Bag

Item-item yang bisa di customize/dirubah dari Mesin Pemerah Susu Sapi “Sezer SEZ PLS 2/1 ini antara lain :

    Warna : sesuai kebutuhan
    Bucket : Aluminium/Transparan
    Engine Power : 110 V – 60 Hz
    Milk Claw : 180 cc



Keuntungan Menggunakan Mesin Pemerah Susu Sapi


Menggunakan mesin pemerah merupakan salah satu cara pemerahan susu sapi selain dengan teknik manual/menggunakan tangan. Adapun keuntungan menggunakan mesin perah antara lain :

Pekerjaan pemerahan dengan mesin perah lebih ringan daripada menggunakan tangan/manual;
Jumlah sapi yang diperah dan kapasitas hasil pemerahan akan lebih banyak. Pemerahan dengan menggunakan tangan, produktivitasnya tergantung dari mood si pemerah tersebut;
Hasil pemerahan tidak akan tercecer-cecer, karena khusus ditampung di tabung tersendiri, sehingga hasil pemerahan akan lebih maksimal;
Waktu pemerahan akan lebih cepat, sehingga terjamin kesegarannya dan terhindar dari bakteri-bakteri yang berkembang didalam susu tersebut;
Hasil pemerahan akan terjamin kebersihannya karena menghilangkan kontak antara anggota tubuh peternak dengan susu hasil perahan; Menurut penelitian, kandungan bakteri (Total Plate Count/TPC) dengan menggunakan mesin perah berkisaran 250 ribu/cc, jauh dari ambang batas yang diperbolehkan SNI yaitu dibawah 1 juta/cc. Sedangkan bisa menggunakan tangan, kemungkinan adanya TPC adalah 3 juta/cc.

Harga jual susu hasil pemerahan akan lebih mahal.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan mesin perah antara lain :

Kesehatan sapi. Sapi yang akan diperah harus terbebas dari penyakit-penyakit berbahaya seperti Tuberculousis, infeksi kelenjar mamae atau Mastitis , penyakit pada mulut serta kuku, radang limpa atau antrax dan lainnya.
Sapi dan lingkungan kandangnya harus dibersihkan terlebih dahulu untuk menjaga kebersihan hasil pemerahan, lebih baik lagi jika sapi dimandikan terlebih dahulu sebelum diperah;
Ambing harus dijaga kebersihannya. Ambing sapi sebelum pemerahan dapat dibersihkan dengan air hangat dengan susu 48-70 derajat celcius guna lebih merangsang keluarnya air susu, mengurangi resiko susu terkontaminasi dengan bakteri serta mengurangi adanya mastitis yang bisa menyebabkan produksi susu yang dihasilkan berkurang;
     
Penggunaan mesin perah sesuai dengan prosedur;
Menempatkan vacum (penyedot) pada puting sapi secara hati-hati;
Selalu mencatat hasil tabung pemerahan yang terisi dengan identitas sapi yang diperah;
Membersihkan kembali alat-alat yang dipergunaan pada saat pemerahan selesai.

Harga : Rp. 5.000.000
Hubungi : 081333020195
 

0 komentar:

Posting Komentar